Sukses

Film 1 Imam 2 Makmum di: Kamu Berhak Berduka, Aku Berhak Bahagia

Film 1 Imam 2 Makmum dibintangi Amanda Manopo dan Fedi Nuril sekarang tayang di Vidio.

Diperbarui 20 Mei 2025, 16:50 WIB Diterbitkan 20 Mei 2025, 16:50 WIB

Liputan6.com, Jakarta Sebuah kalimat berisi kata-kata “Kamu berhak berduka, aku berhak bahagia” sangat cocok untuk menggambarkan salah satu film berjudul 1 Imam 2 Makmum. Menjadi salah satu film yang ramai ditonton di bioskop awal tahun lalu, sekarang bisa ditonton ulang melalui platform streaming Vidio. 

Film 1 Imam 2 Makmum dibintangi Fedi Nuril yang memang sering kali bermain dalam film bergenre drama religi berlatar masalah rumah tangga. Sosok Fedi Nuril untuk pertama kalinya beradu akting dengan Amanda Manopo sebagai pasangan. 

Kembali ke kata-kata berduka dan bahagia yang bebas dirasakan semua orang. Dalam film ini benar-benar bisa dirasakan para penonton. Pasalnya mau berduka ataupun bahagia itu adalah pilihan yang bisa diri kita tentukan. 

Lantas apa yang memang terjadi dengan karakter Fedi Nuril dan Amanda Manopo? Hingga kata-kata ini sangat cocok mewakili permasalahan mereka dalam cerita ini. Simak informasinya berikut ini sebelum nonton di Vidio. 

2 dari 4 halaman

Karakter Fedi Nuril dan Amanda Manopo

Dalam film 1 Imam 2 Makmum ini Fedi Nuril berperan sebagai Arman seorang duda yang ditinggal meninggal sang istri bernama Leila yang dibintangi Revalina S. Temat. Arman sangat mencintai sang istri hingga tak bisa melupakannya walau sudah bertahun-tahun berlalu. 

Arman akhirnya dijodohkan oleh ibunya dengan sosok wanita muda, cantik dan memang dekat dengan keluarganya bernama Anika. Sosok Anika sendiri juga dekat dengan keluarga Arman termasuk sang anak. 

3 dari 4 halaman

Berduka VS Bahagia

Permasalahan dimulai karena sebenarnya Arman belum bisa melupakan Leila. Alih-alih mendapatkan kasih sayang, Anika justru harus menyesuaikan diri dengan suami yang masih terjebak dalam kenangan masa lalunya. Rumah tangga mereka terasa hampa meski sesuai syariat, namun jauh dari kehangatan emosional.

Arman selalu berlindung dari kata setia kepada Leila, hingga Anika berada dititik jenuh dan bertanya bagaimana bisa aku bisa seperti Leila. Walau sabar Anika juga cukup tegas untuk mengetahui batas toleransinya.

4 dari 4 halaman

Nonton Film 1 Imam 2 Makmum di Vidio

Penasaran dengan kelanjutan cerita Anika dan Arman? Apakah mereka akan berhasil melewati masalah tersebut atau malah memutuskan berpisah? Kamu bisa nonton film 1 Imam 2 Makmum pertama kali mulai tanggal 22 Mei 2025 di platform streaming Vidio.

OSZAR »